Hati-hati Influencer



Salah satu Youtuber wanita yang sedang ramai dibicarakan bahkan namanya sempat menjadi trending topic di Twitter, tentu menggugah saya untuk mengomentari apa yang terjadi. Namanya menjadi trending topic karena membuat suatu statement yang cukup kontroversial, yaitu sikap ignorance dalam kondisi COVID-19 seperti saat ini dalam konten Youtuber GA. Tentu saja itu menjadi perbincangan para warganet yang umumnya menghujatnya.

Apapun pendapat pribadi seseorang sebenarnya sah-sah saja. Hanya saja yang menjadi masalah ketika seseorang tersebut telah menjadi influencer yang sangat berpengaruh dan diikuti oleh banyak pengikut. Seharusnya seorang influencer punya tanggung jawab moral atas apa yang dilakukan atau diucapkannya karena akan dinilai oleh masyarakat. Layaknya sebuah perusahaan yang punya tanggung jawab atas kegiatan produksinya melalui kegiatan CSR. Seorang influencer tidak hanya memproduksi konten demi memperoleh uang atau hanya sharing atas kesenangannya, tetapi harus memberikan sesuatu yang positif bagi para penontonnya.

Setelah video tersebut tayang dan menuai banyak kritik maupun celaan, akhirnya GA meminta maaf dan menghapus kontennya tersebut dari halaman Youtube-nya. Akhirnya, sang Youtuber wanita tersebut melakukan klarifikasi dan meminta maaf kepada seluruh masyarakat. Saya melihat klarifikasinya tersebut di konten Youtube Deddy  Corbuzier. Sang Youtuber tersebut menangis dan meminta maaf sambil menjelaskan kenapa statement tersebut dapat terlontar.

Selain memiliki tanggung jawab pada penontonnya, seseorang yang telah memantapkan diri menjadi seorang influencer harus memiliki mental yang kuat. Siap menghadapi pujian yang membuat terbang ke awang-awang dan hinaan yang serasa jatuh dari lantai 20. Jika berharap bahwa penonton itu cerdas, itu sangat salah besar karena penonton itu sangat banyak dan mempunyai latar belakang yang berbeda-beda. Harapan seperti itu tidak akan pernah tercapai bahkan di negara maju sekalipun. Untuk itu, content creator-lah yang harusnya memupuk mental, belajar tanggung jawab, dan menyebarkan nilai positif sejak awal. Jangan hanya memikirkan konten apa yang dapat meningkatkan viewer tetapi pikirkan konten apa yang bermanfaat dan dapat memberikan dampak positif. Oleh karena itu, ingatlah HATI-HATI INFLUENCER.

Komentar

Postingan populer dari blog ini

Sebuah Pilihan Jalan

Hari Terakhir Penggunaan Otem

Operasi Gigi Geraham Bungsu RSKGM FKG UI